Rekomendasi Headset Wireless Terbaik 2023, Game, Musik, & Film Oke

Hanif 06 Oct 2023 7 Menit 0

Apa saja headset Wireless terbaik 2023 yang bisa kamu gunakan? Simak daftar headset bluetooth terbaik dengan harga Rp 100 ribuan hingga jutaan rupiah.

Kini, semakin banyak handphone yang tidak memiliki jack audio 3.5. Pengguna laptop pasti juga kesal dengan kabel headset yang bikin meja jadi berantakan.

Tidak ada lagi kejadian laptop kegeret ketika berdiri tapi asih menggunakan headset!

Kriteria Memilih Headset

Masih bingung ketika mmilih headset? Pabrikan headset terkadang menggunakan istilah tertentu untuk menunjukkan bahwa headsetnya memiliki kelebihan khusus.

  • Fitur Surround

Untuk gaming terutama game FPS, maka fitur seperti surround mampu membantu dalam permainan. Dengan mengetahui arah suara, posisi musuh yang datang bisa diketahui.
Fitur surround ini juga mampu membantu game dan film menjadi lebih realistis.

  • Profil suara

Headset bisa saja memiliki profil suara yang berbeda-beda, misalnya kejernihan suara, bass, dan flat/netral. Beberapa headset mahal juga menyertakan software yang bisa mengatur profil suara. Ada profil suara yang cocok untuk bermain game atau menonton film.

  • Fitur Noise Cancellation

Headset, khususnya headset overear didesain untuk kedap, sehingga suara dari luar tidak bisa masuk. Desain ini alah satu noise cancellation pasif.

Beberapa headset kelas atas juga menggunakan Active Noise Cancellation. fitur ini menggunakan mikrofon eksternal untuk mendeteksi suara di sekitar. Dari input suara tersebut, ANC menciptakan gelombang suara berlawanan untuk menghapusnya.

Jika berencana untuk menggunakan headset ini di ruangan yang berisik, fitur ANC bisa dipertimbangkan

  • Comfort & Fit 

Headset memiliki berbagai macam ukuran earcup dan gaya cengkram yang berbeda-beda. Hal tersebut mempengaruhi kenyamanan penggunaan.

Mungkin ada yang lebih suak headset over ear atau on ear. Atau mungkin ada yang lebih suka gaya cengkram kuat, ada juga yang lebih suka dengan gaya cengkram yang lembut. Setiap orang memiliki kecocokannya masing-masing.

Jadi, ada baiknya untuk mencoba dulu sebelum membeli.

Rekomendasi Headset Wireless Terbaik 2023

10. SONICGEAR AIRPHONE 3- Wireless Headset

Harga: Rp 139.000

Mungkin sudah banyak yang familiar dengan brand audio yang satu ini. Meski hadir di kelas harga entry level, namun Headphone nirkabel ini menawarkan fitur yang mengesankan.

Didukung oleh Bluetooth V5.0, headphone ini memberikan jangkauan nirkabel hingga 10 meter. Driver 40mm dan dukungan audio stereo mengeluarkan kualitas audio yang jernih.

headset wireless terbaik 2023 - SONICGEAR AIRPHONE 3

Headphone ini juga dilengkapi port Aux-in dengan jack stereo 3.5mm, yang menawarkan opsi konektivitas serbaguna untuk perangkat Anda.

Baterai lithium 200mAh, headphone ini menyediakan pemutaran musik dan waktu bicara hingga 8 jam secara terus menerus.

Yakinlah dengan garansi 1 tahun, memastikan kepuasan ketika menggunakan headset terbaik 100 ribuan ini.

9. LENOVO TH10 HEADPHONE BLUETOOTH WIRELESS HEADSET

Harga: Rp 178.000

Pasti sudah tidak asing lagi dengan brand yang satu ini, kan? Selain memproduksi laptop dan komputer, Lnovo juga menghadirkan lini headset yang cukup oke untuk digunakan sehari hari.

Lenovo TH10 adalah headset Bluetooth nirkabel yang dirancang untuk gaming, musik, dan olahraga. Bluetooth versi 5.0siap menghubungkan headset ini ke smartphone, tablet, atau perangkat lainnya.

headset wireless terbaik 2023 - LENOVO TH10

Speaker dual-core yang menghasilkan bass yang kuat dan suara stereo yang memikat. Suara yang dihasilkan bahkan mampu disandingkan dengan surround 9D, memberikan pengalaman mendengar yang immersif.

Baterainya mampu mendukung penggunaan headset dalam waktu yang cukup lama.

Desain ringan dengan bantalan telinga berkulit PU nya juga nyaman digunakan dalam waktu lama. Head beam-nya dapat dilipat dan disesuaikan untuk berbagai ukuran kepala.

Mikrofon built-in yang memungkinkan Anda melakukan panggilan telepon atau berbicara dengan pemain lain saat bermain game.

8. KIIP WIRELESS TH30 HEADPHONE BLUETOOTH HEADSET EARPHONE

Harga: Rp 169.000

Headphone Bluetooth Nirkabel KIIP Wireless TH30 adalah perangkat audio dengan teknologi Bluetooth. Desain lipat yang dapat dilipat membuatnya ideal untuk mobilitas, memudahkan penyimpanan dan pengangkutan saat bepergian.

Kenyamanan yang diberikan oleh Headphone KIIP Wireless TH30 bikin lupa kalau sedang pakai headset. Ear cup berbalut kulit PU yang ramah terhadap kulit membuatnya nyaman digunakan dalam waktu lama.

headset wireless terbaik 2023 - kiip th30

Selain kenyamanan, kualitas suara juga menjadi daya tarik utama. Headphone ini dikatakan memiliki bass yang kuat, memberikan pengalaman mendengar yang mendalam dan memukau.

Dengan desain yang kompak, kinerja suara yang kuat, dan kenyamanan yang tinggi, headphone bluetooth terbaik dibawah 300 ribu ini menawarkan nilai tambah yang bagus.

7. BASEUS D02 FOLDABLE HEADPHONE BLUETOOTH WIRED/WIRELESS

Harga: Rp 239.000

Brand yang sudah lama malang melintang soal asesoris HP juga mengeluarkan headset 200 ribuan yang cukup oke.

Baseus D02 Pro adalah pilihan sempurna bagi mereka yang mencari headphone serbaguna. Headphone ini tidak hanya nirkabel tetapi juga mendukung koneksi kabel.

headset wireless terbaik 2023 - BASEUS D02 FOLDABLE HEADPHONE bluetooth

Driver audio 40mm di dalamnya menghasilkan suara bass yang mengesankan dan pengalaman stereo 3D yang imersif. Ketahanan baterai hingga 40 jam pemutaran terus menerus setelah pengisian penuh, bahkan lebih lama jika digunakan sekitar 1,5 meter sehari berkat konsumsi daya rendah.

Dengan teknologi Bluetooth 5.0, koneksi ke perangkat lain menjadi stabil dengan jangkauan hingga 9,75 meter.

Headband yang diperkuat dengan stainless steel 304 memberikan ketahanan ekstra, dengan 7 tingkat ergonomi pemakaian yang dapat disesuaikan memastikan kenyamanan maksimal.

Kemampuan lipat membuat headphone ini mudah dibawa dan disimpan saat tidak digunakan. Tidak hanya itu, headphone ini juga dilengkapi dengan kabel audio 3,5mm ke 3,5mm serta kabel pengisian Type-C ke USB.

Dengan fitur-fitur canggih ini, Baseus D02 Pro adalah pilihan headphone wireless terbaik dibawah 500 ribu untuk pengalaman mendengarkan musik dan gaming yang superior.

6. Anker Soundcore Q20i Wireless Headphone

Harga: Rp 599.000

Anker, brand aksesoris handphon kelas atas juga mengeluarkan Wireless Headphone nya.

Anker Soundcore Q20i Wireless Headphones adalah headphone noise-cancelling yang dirancang sebagai teman perjalanan.

Kualitas audio Hi-Res dan waktu pemutaran hingga 60 jam siap menemanimu kemanapun kamu pergi. Headphone wireless over-ear ini menggunakan Bluetooth 5.0 untuk menghubungkan dengan perangkat seluler.

headset wireless terbaik 2023 - Anker Soundcore Q20i Wireless Headphone

Headphone Q20i memiliki fitur hybrid active noise-cancelling yang menggunakan empat mikrofon dan algoritma digital aktif noise-cancellation untuk mendeteksi dan menyaring hingga 90% dari kebisingan frekuensi rendah dan menengah.

Headphone ini memiliki dynamic driver 40 mm kustom yang menghasilkan suara Hi-Res, untuk kejernihan dan detail luar biasa.

Headphone Q20i memberikan pengalaman suara yang kuat dengan bass dalam dan ear cup berbahan memory foam untuk kenyamanan. Mereka juga dilengkapi dengan pouch perjalanan untuk penyimpanan yang praktis.

Sayangnya Headphone dengan desain stylish ini hanya tersedia dalam warna hitam.

5. Rexus Daxa TS1 True Sound Wireless Headset

Harga: Rp 809.000

Rexus adalah brand yang terkenal sebagai peripheral gaming, termasuk headset wirelessnya.

Rexus Daxa TS1 True Sound Wireless Headset adalah pilihan terbaik bagi para gamer yang mengutamakan kualitas suara tinggi dalam pengalaman bermain game mereka.

Salah satu fitur unggulan dari headset ini adalah koneksi nirkabelnya yang memudahkan Anda terhubung ke berbagai perangkat melalui Bluetooth. Teknologi True Sound yang disematkan dalam headset ini menjanjikan kualitas suara yang superior. Sensasi gaming jadi lebih didapatkan berkat detail suara yang mantap.

headset wireless terbaik 2023 - Rexus Daxa TS1 True Sound Wireless Headset

Selain itu, Rexus Daxa TS1 kompatibel dengan berbagai perangkat, termasuk smartphone, tablet, dan konsol game, memastikan fleksibilitas dalam penggunaannya. Dengan daya tahan baterai hingga 8 jam, Anda dapat menikmati sesi bermain game yang panjang tanpa perlu khawatir kehabisan daya.

Desainnya yang ramping dan modern dengan warna putih memberikan tampilan yang stylish dan elegan. Keseluruhan, Rexus Daxa TS1 True Sound Wireless Headset adalah investasi yang tepat bagi para gamer yang menginginkan kualitas suara terbaik dalam paket yang nyaman dan serbaguna.

4. Samsung AKG N700 NCM2 Wireless

Harga: Rp 1.150.000

Untuk headset kelas atas, ada Samsung AKG N700 yang terkenal dengan sound signature yang khas.

Headset nirkabel Samsung AKG N700 NCM2 adalah pilihan yang sangat baik bagi mereka yang menginginkan pengalaman mendengarkan musik yang unggul. Dengan desain over-ear yang dapat dilipat, headset ini memberikan kenyamanan maksimal saat digunakan.

headset wireless terbaik 2023 - Samsung AKG N700 NCM2 Wireless

Kualitas suara headset ini sangat mengesankan, khas brand AKG. Dipadukan dengan teknologi Adaptive Noise Cancelling yang canggih, membuatnya sempurna untuk perjalanan.

Karena kualitas suara dan kenyamanannya, AKG N700 ini bisa dibilang sebagai headphone wireless terbaik 1 jutaan.

Daya tahan baterai yang lama hingga 20 jam memastikan waktu menikmati musik yang panjang tanpa harus sering mengisi ulang baterai. Kemampuannya untuk diisi ulang menggunakan kabel USB-C menjadikannya pilihan yang praktis.

3. Jabra Elite 45h On Ear Wireless Headphones

Harga: Rp 1.259.000 (Diskon)

Brand Jabra juga bukan nama yang bisa diremehkan di dunia audio portable. Jabra Elite 45h adalah headphone nirkabel on-ear yang menonjol dengan kualitas musik superior, baterai tahan lama, dan pengisian yang cepat.

Dengan desain kompak yang bisa dilipat dan ringan, headphone ini sangat mudah dibawa ke mana saja. Bantalan telinga berbahan karet busa memori memberikan kenyamanan maksimal selama penggunaan.

headset wireless terbaik 2023 - Jabra Elite 45h On Ear

Headphone ini dilengkapi tombol fisik untuk kemudahan penggunaan, dan Anda dapat mengonfigurasi tombol-tombol tersebut sesuai dengan preferensi Anda. Fitur MySound yang dimiliki oleh Elite 45h menyesuaikan pengalaman mendengarkan musik dengan kondisi pendengaran Anda.

Dengan daya tahan baterai hingga 50 jam, headphone ini siap untuk menyediakan musik dan percakapan selama berjam-jam. Namun, konstruksi plastik mungkin kurang cocok bagi beberapa orang, dan headphone ini tidak dilengkapi dengan jack headphone untuk pemutaran kabel.

Meskipun begitu, headphone ini bekerja dengan asisten suara populer seperti Amazon Alexa, Siri, dan Google Assistant, dan dapat disesuaikan lebih lanjut melalui aplikasi Jabra Sound+.

2. Logitech Zone Vibe 100 Headphone Wireless

Harga: Rp 1.325.000

Logitech, brand accessoris komputer juga memiliki seri headphone dengan build quality jempolan. Logitech Zone Vibe 100 adalah headphone nirkabel over-ear yang menyajikan pengalaman audio yang menakjubkan.

Dirancang untuk fleksibilitas, headphone ini cocok untuk penggunaan profesional di kantor dan juga nyaman digunakan di rumah. Tersedia dalam tiga pilihan warna yang menarik: Grafite, Off-White, dan Rose.

Dengan Bluetooth versi 5.2, headphone ini kompatibel dengan berbagai perangkat yang mendukung Bluetooth, baik komputer maupun perangkat seluler.

headset wireless terbaik 2023 - Logitech Zone Vibe 100 Headphone Wireless

Kelebihan lainnya adalah mikrofon noise-canceling yang memastikan panggilan dan konferensi berlangsung jernih tanpa gangguan suara latar.

Logitech Zone Vibe 100 juga dirancang untuk berkolaborasi dengan platform komunikasi populer seperti Teams dan Google. Teknologi Bluetooth multipoint canggih memungkinkan untuk terhubung secara bersamaan ke dua perangkat, meningkatkan produktivitas.

Pengaturannya pun sangat mudah, cukup dengan menggeser sakelar ke bawah sesuai arah panah selama 2 detik untuk memulai proses pengepasangan melalui Bluetooth.

1. SONY WH-CH720N – ANC Headset

Harga: Rp 1.999.000

Brand kenamaan dari Jepang juga mengeluarkan seri headset premium dengan kualitas suara yang dan kenyamanan luar biasa.

Sony WH-CH720N Black Wireless adalah headphone noise-canceling terbaru dari Sony yang menawarkan berbagai fitur menarik.

headset wireless terbaik 2023 - SONY WH-CH720N

Dengan desain kepala yang lebih ramping dan ringan, headphone ini dirancang untuk memberikan kenyamanan ekstra saat digunakan dalam waktu lama.

Daya tahan baterainya yang luar biasa, mencapai 35 jam, membuatnya ideal untuk penggunaan sehari-hari tanpa khawatir kehabisan daya.

Teknologi Dual Noise Sensor dan Processor Terintegrasi V1 memberikan pengalaman noise canceling yang luar biasa. Terlebih lagi, headphone ini dilengkapi dengan touch control, teknologi Extra Bass, dan wearing detection.

Sony WH-CH720N Black Wireless adalah pilihan headphone terbaik 2023 yang sangat baik untuk penggemar musik yang menginginkan kualitas suara yang tinggi dan daya tahan baterai yang impresif.

FAQ

Headset paling bagus merk apa?

Ada banyak merk headset yang bagus, seperti Sony, Logitech, Jabra, Samsung AKG, SonicGear, Grado, dan masih banyak lagi. Simak artikel ini untuk lebih jelasnya.

Headset bluetooth yg bagus merk apa?

Banyak merk headset unggulan yang kini mengeluarkan seri Bluetooth, seperti Sony, Logitech Bose, Sennheiser, Audio Technica, JBL, dan masih banyak lagi.

Berapa lama headset Bluetooth bertahan?

Headset Bluetooth memiliki lama waktu penggunaan yang bervariasi, umumnya berkisar antara 6 jam hingga 20 jam.

Headset laptop yang bagus merk apa?

Beberapa merk headset yang direkomendasikan untuk laptop antara lain Lenovo, SonicGear, dbE, dan masih banyak lagi. Simak artikel ini untuk lebih jelasnya.

Apakah headset Bluetooth gampang rusak?

Beberapa earphone Bluetooth dengan harga yang tidak masuk akal memiliki build quality dan kualitas plastik yang ringkih. Pastikan untuk memilih headset dengan merk ternama.

Akhir Kata

Dalam dunia yang semakin terhubung dan terus bergerak, headset telah menjadi salah satu alat yang tak tergantikan. Dalam artikel ini, kami telah menjelajahi berbagai merk dan model headset terbaik yang tersedia di pasaran. Dari headset noise-canceling hingga headset gaming, ada banyak pilihan untuk memenuhi kebutuhan berbagai jenis pengguna.

Tidak peduli apakah Anda seorang pecinta musik, seorang gamer yang serius, atau seorang profesional yang memerlukan audio berkualitas tinggi dalam panggilan konferensi, headset terbaik bisa menjadi mitra yang andal dalam menjalani berbagai aktivitas. Kualitas suara yang luar biasa, kenyamanan pemakaian, dan fitur-fitur canggih yang ditawarkan oleh headset terkemuka memastikan pengalaman audio yang luar biasa.

Dengan begitu banyak pilihan di luar sana, penting untuk mempertimbangkan kebutuhan dan anggaran Anda saat memilih headset. Tetapi apapun pilihan Anda, satu hal yang pasti, headset terbaik akan memberikan Anda kualitas suara yang mengesankan dan kenyamanan maksimal. Semoga artikel ini telah membantu Anda dalam menjelajahi dunia headset dan menemukan yang sesuai dengan preferensi Anda.


Baca juga artikel menarik seputar teknologi di Pintar Tekno yang terkait dengan Peripheral atau artikel lainnya dari Hanif. Untuk informasi lebih lanjut atau kebutuhan lainnya, kamu bisa menghubungi kami melalui admin@pintartekno.id. 


Sumber:

  • Tokopedia
Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Hanif
Ditulis oleh

Hanif

hi, I'm a SEO content writer with interest on business, entrepreneur, digital marketing, and many more

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *