Cara Membuat Link Zoom Meeting di HP dan Laptop

Hanif 18 Sep 2023 3 Menit 0

Ketika ingin memulai presentasi online, atau seminar online, cara membuat link zoom meeting wajib kamu ketahui.

Dalam era yang semakin terhubung secara digital, Zoom telah menjadi alat penting untuk mengadakan pertemuan dan konferensi online. Dalam artikel ini, kami akan membahas cara membuat link Zoom Meeting di perangkat HP dan laptop.

Kami akan memberikan langkah-langkah cara membuat link zoom, sehingga kamu bisa mulai mengatur pertemuan secara efisien.

Admin Zoom Meeting tidak harus menggunakan PC atau laptop untuk mengelola jalannya meeting online. Menggunakan HP pun sebenarnya juga bisa, kok!

Cara bikin link zoom di handphone bisa dilakukan dengan mengeklik ikon peserta. Alternatifnya, bisa juga dengan menjadwalkan meeting atau schedule meeting di zoom. Untuk itu, pastikan persyaratan di bawah terpenuhi dan ikuti langkah-langkahnya!

Persyaratan:

  • Pastikan telah mengunduh aplikasi Zoom di HP
  • Masuk ke akun Zoom. Jika belum memiliki akun, kamu bisa juga mendaftar dengan akun Google

Langkah-langkahnya:

Berikut cara membuat link zoom di hp

Cara Membuat Link Zoom Meeting di HP

sumber: Youtube Processing Brains

  1. Buka Aplikasi Zoom
  2. Masuk ke Akun, Jika belum masuk, ketuk opsi “Sign In” atau “Masuk”. Kemudian, masukkan informasi masuk yang sesuai dengan akun Zoom.
  3. Tap “New Meeting/Pertemuan Baru“. Ketuk opsi ini untuk membuat pertemuan baru dan mendapatkan link Zoom Meeting.
    Alternatifnya, Tap “Schedule” untuk menjadwalkan pertemuan online.
  4. Ketuk ikon “Participants” atau “Peserta” di layar.
    Cara ini bisa digunakan untuk membagikan link dari meeting yang sedang berjalan.
  5. Kemudian, ketuk “CopyInvite Link” atau “Undang” untuk mengirim undangan melalui pesan atau email dan berikan link Zoom Meeting kepada mereka.
Cara Membuat Link Zoom Meeting - schedule 2

membuat link zoom di HP melalui menu schedule

Selain menggunakan ponsel, Zoom meeting juga bisa dibuat menggunakan laptop. Salah satu kelebihannya laptop adalah layarnya yang lebih besar.

Tidak jauh berbeda dengan menggunakan ponsel, tentu saja perlu untuk memenuhi persyaratan berupa aplikasi zoom yang sudah terinstal. Kemudian, ikuti langkah di bawah untuk menjadwalkan zoom meting.

Persyaratan:

  • Pastikan sudah mengunduh program Zoom di laptop, bisa juga menggunakan Zoom Web Portal
  • Masuk ke akun Zoom. Jika belum memiliki akun, bisa juga menggunakan akun google.

Langkah-langkahnya:

Varikut cara membuat link zoom meeting terjadwal di laptop.

  1. Buka Aplikasi Zoom
  2. Masuk ke Akun: Jika belum masuk, klik opsi “Sign In” atau “Masuk”. Kemudian, masukkan informasi masuk yang sesuai dengan akun Zoom.
  3. Membuat Pertemuan Baru: Di beranda aplikasi, klik opsi “New Meeting” atau “Pertemuan Baru”. Ini akan membuka jendela pertemuan baru dan memberikan link Zoom Meeting. Alternatifnya, bisa juga dengan menu “Schedule” untuk menjadwalkan pertemuan baru.
  4. Atur Pertemuan: akan melihat berbagai opsi pengaturan pertemuan, termasuk mengatur password, mengelola kamera dan mikrofon, serta waktu mulai pertemuan. Konfigurasikan sesuai kebutuhan dan simpan link Zoom Meeting.
  5. Mulai Pertemuan: Setelah mengatur pertemuan, klik “Start Meeting” atau “Mulai Pertemuan”. Akan memasuki pertemuan dengan link Zoom Meeting yang telah dibuat.
  6. Undang Peserta: Untuk mengundang peserta, klik ikon “Participants” atau “Peserta” di bawah layar. Kemudian, klik “Invite” atau “Undang” untuk mengirim undangan kepada peserta melalui email, pesan, atau salin link Zoom Meeting dan bagikan kepada mereka.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kamu bisa dengan mudah membuat link Zoom Meeting di perangkat HP dan laptop untuk memudahkan pertemuan dan konferensi online.cara membuat link zoom di laptop

Cara bikin link zoom di laptop enggak susah, kan? Dengan cara di atas, kamu bisa mengatur kapan meeting online bisa dimulai.

Namun perlu diparhatikan, cara membuat link zoom meeting gratis ini hanya mampu menampung jumlah peserta yang terbatas. Zoom Free Plan hanya mendukung hingga 100 peserta. Jika ingin mengundang lebih banyak peserta, gunakan akun zoom bisnis, bisnis plus, atau enterprise.

Sama seperti Zoom HP, kamu juga bisa menyebarkan link Zoom Meeting yang sudah dijadwalkan. Caranya cukup klik titik tiga yang ada di samping zoom meeting yang ingin dishare.

Cara Membuat Link Zoom Meeting - schedule

FAQ

Bagaimana cara membuat link zoom di laptop?

Untuk Zoom meeting yang sedang berjalan, klik tombol participant di bagian bawah jendela.
Sementara untuk yang dijadwalkan, klik titik tiga di sampingnya, atau copy link di deskripsi secara manual

Apakah bisa buat link Zoom meeting di HP?

Ya, kamu bisa menjadwalkan zoom meeting di HP. Caranya jadwalkan zoom meeting dengan menekan tombol schedule > atur meeting tersebut > tap "invite"

Apa yang dimaksud dengan link Zoom?

link zoom adalah tautan yang akan menghubungkanmu ke Video meeting online Zoom. Link ini bisa didapatkan dari pembuat acara meeting.

Akhir Kata

Begitulah cara membuat link zoom meeting dengan cara menjadwalkan/schedule meeting.

Dalam dunia yang terus berubah dan semakin terhubung secara digital, memiliki kemampuan untuk membuat link Zoom Meeting di perangkat HP dan laptop adalah keahlian yang sangat berguna.

Cara mengundang zoom meeting ini memungkinkan kita untuk mengatur pertemuan, konferensi, atau diskusi dengan mudah, menjembatani jarak dan waktu.

Jika kamu admin meeting Zoom, mungkin kamu juga harus tau cara record Zoom. Jadi, kamu bisa membagikannya maupun mengupload di media sosial di lain waktu.

Dengan mengikuti langkah-langkah sederhana yang telah kami bagikan di artikel ini, kamu bisa mengoptimalkan penggunaan Zoom Meeting dan menjadikannya alat yang efektif dalam berkomunikasi dengan rekan kerja, teman, atau keluarga.

Semoga artikel ini bermanfaat, dan semakin memudahkan dalam beradaptasi dengan perubahan cara kita berinteraksi dalam dunia modern.


Baca juga artikel menarik seputar teknologi di Pintar Tekno yang terkait dengan Productivityatau artikel lainnya dari Mufid Hanif. Untuk informasi lebih lanjut atau kebutuhan lainnya, kamu bisa menghubungi kami melalui admin@pintartekno.id.


sumber:

  • How to Create Meeting in Zoom in Mobile – https://www.youtube.com/watch?v=uonYGgsv5ZI
  • Cara Membuat Link Zoom Meeting di HP dan Laptop – https://www.medcom.id/teknologi/tips-trik/VNnMarEK-cara-membuat-link-zoom-meeting-di-hp-dan-laptop
  • Menjadwalkan pertemuan – https://support.zoom.us/hc/id/articles/201362413-Scheduling-meetings
Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Hanif
Ditulis oleh

Hanif

hi, I'm a SEO content writer with interest on business, entrepreneur, digital marketing, and many more

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *