Apa itu TikTok Now yang Sudah Resmi Rilis di Indonesia? Ini Fiturnya

Nasikhun A. 28 Sep 2022 2 Menit 0

Menjadi salah satu sosial media yang paling banyak digunakan di dunia, TikTok terus berinovasi melalui fitur-fiturnya.

Setelah April 2021 lalu TikTok meluncurkan fitur yang cukup transformatif yakni TikTok Shop, saat ini TikTok memunculkan inovasi baru, yakni aplikasi turunan bertajuk TikTok Now.

Platform sosial media bersutan ByteDance ini langsung mendapat respon positif sejak rilis pada tanggal 18 September 2022 lalu.

Terbukti, menurut badan analitik Sensor Tower yang dilaporkan pada The Verge, TikTok Now saat ini sudah mendapat ranking 10 aplikasi sosial network di 39 negara.

Lantas apa itu TikTok Now? Bagi social media nerd, kamu tidak boleh ketinggalan info ini, ya. Yuk cari tahu!

Apa itu TikTok Now?

tiktok now

DI beberapa negara, fitur TikTok Now sudah menjadi satu dengan aplikasi TikTok biasa. Namun di Indonesia, aplikasi TikTok Now terpisah dari aplikasi TikTok utama.

Namun kamu bisa login TikTok Now menggunakan akun TikTok yang sudah kamu miliki. Meski aplikasinya terpisah, namun sistemnya terintegrasi.

Apabila kamu pernah menggunakan BeReal, sebenarnya fitur baru TikTok ini mirip dengan BeReal. Tak ayal jika TikTok Now adalah copycat dari BeReal.

TikTok Now adalah aplikasi yang mendorong, atau bahkan memancing penggunanya untuk melakukan unggahan foto atau video saat itu juga.

Sehingga pengguna TikTok Now seakan dibuat tertantang untuk mengunggah foto atau video pada waktu yang sangat casual alias tidak settingan.

Selain itu, kamu bisa mengabadikan momen dengan kamera depan dan kamera belakang di saat bersamaan dalam satu frame.

Sehingga hasil fotonya terdapat gambar POV (Point of View) depan dan belakang yang memungkinkan audiens melihat dari dua sudut pandang.

Menggunakan aplikasi ini mungkin membuatmu seolah diajak untuk mengunggah apapun yang sedang ada di hadapanmu.

FItur baru lainnya adalah adanya kalender posting di TikTok Now yang bisa menunjukkan kapan kamu memposting dan kapan kamu melewatkan postingan.

Selain itu, pengguna TikTok Now akan mendapat notifikasi harian untuk merekam video maupun foto.

Meski inovasi ini bisa meningkatkan interaksi pengguna TikTok satu sama lain, namun ada juga pihak yang khawatir tentang masalah privasi.

Namun, kamu tidak perlu khawatir, karena ada fitur pengaturan privasi yang dapat menjaga keamanan penggunanya.

Aturan Privasi di TikTok Now

tiktok now

Isu keamanan privasi sudah diperhatikan pada aplikasi TikTok Now. Kreator tetap bisa mengatur batasan siapa saja yang bisa melihat konten yang mereka bagikan.

Sementara itu, bagi pengguna dengan usia di bawah 16 tahun, maka akun tersebut secara default bersifat private. Aturan ini masih sama dengan ketentuan TikTok sebelumnya.

Sedangkan pengguna yang berumur antara 13 dan 15 hanya bisa membagikan postingan dengan temannya saja, untuk menjaga dari interaksi yang tidak diinginkan.

Selain proteksi di atas, pengguna di bawah 18 tahun tidak dapat membagikan konten di Explore.

Nah, baru pengguna di atas 18 tahun memiliki banyak opsi terkait privasi pada postingan mereka dengan ketentuan yang berlaku.

Tertarik Menggunakan TikTok Now?

Nah, dari penjelasan ini, ada nggak sih yang masih belum kamu pahami atau kamu mengalami kendala dalam prosesnya? Atau malah kamu menemukan cara yang berbeda?

Jika ada masukan, kritik konstruktif atau saran apapun, bisa Kamu sampaikan ke email kami di contact@tonjoo.com atau meninggalkan pesan di kolom komentar.

Feedback dari kamu sangat berarti untuk kami 😉

Terima kasih sudah membaca. Semoga bermanfaat.


Baca juga informasi menarik di Blog Pintar Tekno terkait dengan Sosial Media atau artikel lainnya dari Moch. Nasikhun Amin. For further information and other inquiries, you can contact us via admin@pintartekno.id.


Sumber:

  • Introducing more ways to create and connect with TikTok Now – https://newsroom.tiktok.com/en-us/introducing-tiktok-now

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Nasikhun A.
Ditulis oleh

Nasikhun A.

Moch. Nasikhun Amin is a late specializer, data-informed SEO content writer who is constantly hungry for growth. A lifelong learner who is interested in the marriage between creativity and technology.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *