Resmi Hadir Di Indonesia, Twitter Blue Mampu Bikin Tweet Hingga 4000 Karakter

Hanif 09 Feb 2023 2 Menit 0

Twitter perkenalkan untuk mengirim tweet yang lebih panjang bagi pengguna yang sudah membayar Twitter Blue.

Jika umumnya pengguna Twitter hanya mampu mengirim ciutan dengan panjang 280 karakter, kini pengguna Twitter Blue bisa mengirim tweet hingga 4000 karakter. Hal yang sama juga berlaku untuk quote tweets dan reply.

Meski hanya pengguna Twitter Blue yang bisa mengirim ciutan panjang, semua pengguna masih bisa melihatnya. Pada timeline, tampilannya hanya sepanjang 280 karakter saja, dan jika ingin melihatnya, bisa menekan tombol “Tampilkan Lebih Banyak” atau “Show More”.

Contohnnya bisa dilihat pada akun Twitter Blue di bawah.

tweet panjang

contoh tweet panjang dari pengguna Twitter Blue

Format ini memungkinkan pengguna yang membeli langganan Twitter Blue akan tertarik untuk mencuitkan tweet yang lebih panjang daripada membuat threads.

Dengan adanya pengguna biasa yang masih mencuitkan threads, hal ini mungkin bisa membingungkan.

Twitter juga mengatakan pada halaman Blue Support bahwa pengguna Twitter Blue akan segera mendapatkan pengurangan iklan. Elon Musk sebelumnya juga sudah membicarakan tentang langganan bebas iklan.

Twitter juga memperkenalkan kemampuan untuk menerbitkan video dengan panjang 60 menit. Elon Musk sepertinya ingin blogger dan video creator supaya menerbitkan konten pada platform tersebut, namun dengan harga.

Twitter Blue juga kini telah merambah ke India, Brazil, dan Indonesia, membuatnya tersedia di 15 negara.

Twitter Blue Resmi Hadir di Indonesia

Setelah sebelumnya tersedia di Amerika Serikat, Kanada, dan negara lain, kini layanan Twitter Blue secara resmi hadir di Indonesia.

Harga berlangganan Twitter Blue di Indonesia dipatok dengan angka Rp 120.000 per bulan. Sementara harga per tahunnya adalah Rp 1,25 juta.

Namun, Jika berlangganan menggunakan aplikasi Twitter di Android atau iOS, maka harganya menjadi Rp 165.000.Harga via aplikasi memang sedikit lebih mahal daripada versi webnya.

Tidak ada penjelasan resmi terkait mengapa harga twitter versi aplikasi lebih mahal daripada versi web. Namun menurut kabar yang beredar, selisih harga ini ditetapkan karena adanya pungutan biaya atau pajak dari penyedia aplikasi, baik Google Play maupun App Store.

Biaya berlangganan Twitter Blue yang paling terjangkau sekalipun bisa dibilang cukup mahal. Ini sedikit lebih mahal daripada biaya berlangganan YouTube Premium, Spotify, ataupun Apple Music.

Bahkan, harga Twitter Blue setara dengan langganan Netflix dengan tingkatan paling tinggi yang memungkinkan menonton layanan streaming dengan kualitas 4K.

Dengan keunggulan fitur tersebut, apakah harga tersebut pantas?


Baca juga artikel menarik seputar teknologi di Pintar Tekno yang terkait dengan Berita, Internet, atau artikel lainnya dari Mufid Hanif. Untuk informasi lebih lanjut atau kebutuhan lainnya, kamu bisa menghubungi kami melalui admin@pintartekno.id.


Sumber:

  • Twitter Blue Resmi di Indonesia, Harga Langganan mulai Rp 120.000 Per Bulan – https://tekno.kompas.com/read/2023/02/09/08000067/twitter-blue-resmi-di-indonesia-harga-langganan-mulai-rp-120000-per-bulan
  • Twitter Blue Pricing – https://help.twitter.com/en/using-twitter/twitter-blue#tbpricing-bycountry
  • Twitter Blue introduces 4,000 character tweets, says half ads coming soon – https://techcrunch.com/2023/02/08/twitter-blue-introduces-4000-character-tweets-says-half-ads-coming-soon/
Bagikan ke:
Hanif
Ditulis oleh

Hanif

hi, I'm a SEO content writer with interest on business, entrepreneur, digital marketing, and many more

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *