Merk RAM Terbaik untuk PC Gaming & Laptop, Performa Tinggi dengan Lifetime Warranty

Hanif 17 Jan 2023 5 Menit 0

Ada banyak merk RAM yang beredar di pasaran. Sebagai konsumen, kita diuntungkan dengan hadirnya banyak pilihan. Tetapi tidak sedikit yang belum mengetahui Merk RAM terbaik.

Selain Merk RAM, sebenarnya ada banyak pertimbangan lain ketika memilih RAM. Yang pertama , tentu saja kompabilitas. Misalnya, beberapa Processor Ryzen terkenal sensitif dengan RAM.

Dengan RAM yang optimal, potensi performa dari VGA pun bisa tersalurkan dengan sempurna.

Apa saja merk ram terbaik untuk rakit pc maupun upgrade RAM laptop? simak di bawah ini.

1. G.Skill Trident

merk ram terbaik-gskill

Bicara tentang RAM performa tinggi untuk rakit PC Gaming, G.Skill berada di peringkat teratas. Brand asal Taiwan ini kerap menawarkan RAM dengan performa paling kencang yang ada di pasaran dengan seri unggulan Trident.

Salah satu RAM unggulannya adalah G.Skill Trident RGB DDR5-7200 CL34. Bagi yang rakit PC kelas high-end, RAM ini cocok untuk dipadukan dengan Intel generasi ke 12 ke atas maupun seri AMD Zen4.

Dengan timing 34-45-45-115, latensi CAS yang relatif rendah saat kecepatan baik menunjukkan RAM ini sangat baik. Meskipun secondary timing jauh lebih tinggi daripada yang ditemukan pada kit yang lebih lambat.

Kemampuannya untuk beroperasi hingga frekuensi 7200Mhz ditunjang dengan chip memori premium keluaran Hynix.

Tidak heran, RAM ini menjadi pilihan overclocker yang ingin mengerahkan semua potensi maksimal PC.

Soal penampilan, RAM ini juga terlihat keren dengan RGB lighting yang dapat diatur oleh app dari keyboard maupun app dari G. Skill. Terlebih lagi heat spreader nya juga terlihat keren dengan permukaan dual-texture.

Dengan segala kelebihan tersebut, G.Skill pantas menyandang gelar merk ram terbaik untuk PC gaming.

2. Samsung

merk ram terbaik-samsung

Tidak hanya SSD Samsung Evo yang terkenal kencang, produk RAM dari Samsung juga bagus untuk upgrade RAM laptop.

Bahkan banyak RAM bawaan laptop juga menggunakan RAM dari pabrikan asal Korea ini. Oleh karena itu, tidak perlu diragukan lagi kualitas RAM yang ditawarkan oleh Samsung.

Samsung sendiri menyatakan bahwa produk RAM mereka memiliki performa yang baik untuk berbagai jenis kebutuhan.

Selain itu, teknologi manufaktur yang digunakan membuat RAM DDR4 Samsung lebih hemat dalam mengonsumsi daya, sehingga menghemat hingga 25% energi saat performa ditingkatkan.

Bikin laptop makin ngacir tanpa begitu menguras baterai, Samsung jadi rekomendasi merk RAM laptop, terutama bagi yang mau upgrade.

3. Team Group

merk ram terbaik-team group

Teamm atau Team Group adalah produsen RAM asal Taiwan yang sudah terpercaya oleh konsumen di seluruh dunia. Produk RAM mereka yang terkenal adalah seri Elite dengan voltase rendah. Harga RAM ini berkisar mulai dari 300 ribuan untuk RAM 4GB.

Garansi yang diberikan oleh produsen adalah seumur hidup, tetapi perlu diingat bahwa garansi ini hanya berlaku untuk garansi produsen, bukan garansi toko.

Sementara itu, beberapa toko hanya memberikan garansi selama 1 tahun, jadi jika terjadi masalah setelah satu tahun, klaim harus dilakukan langsung ke produsen.

Tidak perlu khawatir, RAM Team terkenal awet kok.

Untuk rakit PC dengan performa tinggi, TeamGroup T-Force Xtream ARGB DDR4-3600 (2x8GB) kit cocok untuk menyempurnakan processor unggulanmu.

Tidak heran, brand Team Group jadi salah satu merk RAM terbaik untuk PC gaming.

5. Patriot

merk ram terbaik- patriot

Patriot adalah merk RAM (Random Access Memory) yang berasal dari Amerika Serikat. Mereka menawarkan berbagai jenis RAM, termasuk DDR5, DDR4, dan DDR3. Produk RAM Patriot dikenal dengan kinerja tinggi dan menawarkan opsi dengan kecepatan yang berbeda.

Beberapa produk RAM Patriot juga dilengkapi dengan teknologi yang memungkinkan pengguna untuk meningkatkan performa komputer mereka. Selain itu, Patriot juga menyediakan garansi seumur hidup untuk produk RAM mereka.

Untuk mereka yang memiliki motherboard yang dapat menangani kecepatan tertinggi dan game atau beban kerja yang dapat memanfaatkannya, kit Patriot Viper Steel DDR4-4400 16GB adalah pilihan kinerja tinggi yang sangat baik yang juga tidak menyertakan RGB.

Dengan menjaga kit tetap simpel, Patriot menyediakan Viper Steel dengan timing yang diperbaiki yang sangat meningkatkan kinerja program tertentu, termasuk beberapa game.

6. Corsair

merk ram terbaik- corsair

Selain produk RAMnya, Mungkin kalian juga mengenal produk PSU dan periferal lain dari Corsair yang terkenal dengan kualitas tinggi.

Pabrikan asal California ini terkenal digunakna untuk rakit PC karena kualitas RAM nya yang tergolong apik. Selain itu, yang membuat mereka cukup diminati dalah pilihan RAM low profile nya.

RAM kelas atas biasanya memiliki heatsink yang cukup besar. Terkadang, ini menjadi maslah ketika ukurannya terlalu besar. RAM low profile mereka yang membuat banyak orang memilih RAM Corsair untuk ukuran PC yang kecil.

Selain RAM low profilenya, ada juga seri Dominator dan Platinum. Jadi, RGB yang baik, merek yang dikenal, kualitas yang baik, dan RAM Low profile nya membuat brand Corsair jadi merk RAM komputer terbaik.

7. Crucial Ballistix

merk ram terbaik-crucial

Mirip seperti Corsair yang menginduk ke Micron, Crucial adalah merek RAM (Random Access Memory) yang di miliki oleh Micron Technology Inc, sebuah perusahaan teknologi yang berbasis di AS.

Merek ini dikenal karena menyediakan RAM dengan kinerja tinggi dan kualitas yang baik untuk komputer pribadi, laptop, dan server.

Produk Crucial Ballistix ditujukan untuk para pengguna yang menginginkan kinerja yang lebih baik dari komputer mereka, dengan kecepatan tinggi, kapasitas besar, dan teknologi yang canggih seperti XMP (Extreme Memory Profile).

Crucial juga menyediakan garansi produk yang baik dan dukungan pelanggan yang baik. Karena kualitasnya, Brand asal Amerika ini jadi salah satu merk RAM terbaik DDR4.

8. Kingston

merk ram terbaik- kingston

Bagi pemain lama di bidang rakit komputer, pasti sudah familiar dengan brand ini, kan? Atau mungkin kamu lebih mengenalnya dari SSD dan USB flash disk?

Kingston Technology Corporation adalah perusahaan yang berbasis di Amerika Serikat yang menawarkan berbagai produk hardware seperti memory module (RAM), storage, dan solusi penyimpanan lainnya.

Kingston dikenal sebagai salah satu produsen RAM yang paling terkenal dan terpercaya di dunia. Produk RAM Kingston tersedia dalam berbagai jenis, seperti DDR4, DDR3, DDR2, dan SODIMM, serta dalam berbagai kecepatan dan kapasitas.

Produk Kingston dikenal akan keandalannya dan kualitas yang baik, serta didukung oleh garansi produk yang baik dan dukungan pelanggan yang baik. Karenanya Kingston jadi merk RAM DDR3 terbaik.

9. PNY

merk ram terbaik-PNY-Memory-DDR4-Notebook-3200MHz-fr-x2

Seperti Kingston, PNY juga cukup populer dengan produk USB flashdisk. Namun, brand ini juga mengeluarkan banyak produk lain.

PNY (Paris New York) adalah perusahaan teknologi yang berbasis di Amerika Serikat yang menyediakan berbagai produk hardware komputer, termasuk memory module (RAM), storage, graphics card, dan solusi penyimpanan lainnya.

PNY dikenal sebagai salah satu produsen RAM yang terpercaya dan menawarkan produk berkualitas dengan harga yang terjangkau. Produk RAM PNY tersedia dalam berbagai jenis, seperti DDR5, DDR4, dan DDR3, serta dalam berbagai kecepatan dan kapasitas.

Selain itu, PNY juga menawarkan solusi penyimpanan seperti SSD (Solid State Drive), USB flash drive, dan SD card. PNY juga menyediakan produk-produk grafis, seperti VGA card dan NVIDIA graphics card. Produk PNY dikenal akan kualitas yang baik dan didukung oleh garansi produk yang baik dan dukungan pelanggan yang baik.

10. VGen

merk ram terbaik- vgen

Kalau brand sebelumnya lebih dikenal dengan produk flashdisk, VGen mungkin lebih umum dikenal dengan produk SDCard nya.

Tapi sebenarnya brand asli Indonesia ini juga menyediakan berbagai RAM untuk rakit PC maupun upgrade laptop dengan budget ringan.

V-Gen adalah perusahaan teknologi yang berbasis di Indonesia yang menyediakan berbagai produk hardware komputer, termasuk memory module (RAM), storage, SSD, dan solusi penyimpanan lainnya.

Merek V-gen dikenal di Indonesia dan telah lama beroperasi di pasar komponen komputer dengan menyediakan produk-produk RAM berkualitas dengan harga yang terjangkau.

Produk RAM V-gen tersedia dalam berbagai jenis, seperti DDR4, DDR3, dan DDR2, serta dalam berbagai kecepatan dan kapasitas.

Seri Platinum dan Rescue yang memiliki performa mumpuni untuk laptop membuat VGEN jadi merk RAM DDR4 sodimm terbaik.

Akhir Kata

Begitulah beberapa merk RAM terbaik yang biasa ditemui di toko komputer maupun e-commerce.

Sebelum membeli, pastikan juga bahwa RAM yang kamu pilih kompatibel dengan motherboard dan processor yang kamu gunakan.

Pada akhirnya, selain brand ada faktor lain seperti kecepatan, timing, kompatibiltas serta fitur XMP, RGB, dan heatsink.

Jika kamu memiliki rekomendasi lain mengenai merk RAM terbaik, beritahu di kolom komentar. Sampai bertemu di artikel Pintartekno berikutnya.

 


Baca juga artikel menarik seputar teknologi di Pintar Tekno yang terkait dengan PC & Laptopatau artikel lainnya dari Mufid Hanif. Untuk informasi lebih lanjut atau kebutuhan lainnya, kamu bisa menghubungi kami melalui admin@pintartekno.id.


Sumber:

  • Best RAM for Gaming: DDR4, DDR5 Kits for 2022 – https://www.tomshardware.com/reviews/best-ram,4057.html
Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Hanif
Ditulis oleh

Hanif

hi, I'm a SEO content writer with interest on business, entrepreneur, digital marketing, and many more

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *