Pintartekno.id â Belakangan ini, warga TikTok dibuat heboh dan ramai kembali usai viralnya tren mask fishing yang kerap muncul di halaman FYP.
Tren tersebut memperlihatkan before dan after para pengguna yang mengenakan masker sembari menuliskan caption“Am I mask fishing?” atau “Aku termasuk mask fishing nggak sih?”
Saking banyaknya yang menonton, setiap akun bahkan mampu mengumpulkan lebih dari empat hingga lima juta viewers hanya dari satu tren tersebut.
Apalagi kini muncul hashtag baru #maskfishingchallenge yang kemudian mulai menjamah para pegiat social media dari seluruh dunia.
Makna “Mask Fishing” di TikTok
Dikutip dari distractify, mask fishing merupakan bentuk lain atau kata slang dari catfishing yang ingin mengalihkan, mengaburkan, dan menyembunyikan jati diri secara online.
Sementara mereka yang melakukan mask fishing disebut juga dengan mask fisher.
Para content creator yang turut dalam memeriahkan tren ini rata-rata menggunakan lagu yang diputar di film ‘Jennifer’s Body’. Pada salah satu adegan terjadi perdebatan sengit antara Jennifer dan Needy. Jennifer mengatakan jika dirinya tidak akan pernah merasa ‘insekyur’ yang dirasa cukup mendukung tren mask fishing.
Dari Mana Istilah Mask Fishing Berasal?
Tren Mask Fishing sendiri sebenarnya sudah pernah menjadi topik perbincangan pada awal 2022 yang lalu, bahkan ketika pandemi Covid-19 merebak di tanah air.
Dilansir dari Gehsecho.org, seorang siswa di wilayah Asia Timur sempat menceritakan pengalaman dan bagaimana istilah “Mask Fishing” tersebut bermula.
“Aku sedang duduk di kelas mendengarkan guruku. Ketika beliau sedang menenggak minuman, ia pun melepaskan maskernya, kemudian terlihat hidungnya yang (maaf) tampak besar. Rasanya sedikit menakutkan,” ucap salah seorang siswi yang enggan disebutkan namanya.
Siswi tersebut lantas membicarakannya dengan beberapa teman dan tidak berselang lama fenoma itu pun mulai mencuat di antara para karyawan, guru, serta murid-murid di sekolah. Mereka menyebutnya sebagai mask fishing.
Istilah “Mask Fishing” dialamatkan pada seseorang yang tampak sangat berbeda saat memakai dan melepas masker di wajahnya, sehingga membuat banyak orang terkejut atas perubahan drastis tersebut.
Baca Juga
Lebih lengkap lagi Urban Dictionary menjelaskan bahwa mask fishing merupakan fenomena yang membuat seseorang tampak lebih menarik ketika mereka memakai masker di wajahnya. Sebab, ketika manusia menutupi separuh bagian dari wajah mereka, otak secara otomatis akan memiliki gambaran bagaimana sebagian rupa yang tidak tertutup masker, yang ternyata memicu tingginya tingkat insecurity masyarakat.
Di sisi lain, Marco Parducci, seorang guru psikologi mengungkapkan bahwa kemungkinan ada alasan psikologis di balik terjadinya fenomena Mask Fishing yang membuat orang lain begitu syok.
Tren Mask Fishing di Beberapa Negara
Bagi beberapa masyarakat Spanyol mask fishing bisa saja masuk dalam kategori sindrome de la ra vacia atau sindrom wajah kosong, yang membuat seseorang terlihat lebih percaya diri ketika memakai masker.
Hal yang sama juga terjadi di Korea Selatan. Walaupun jaraknya sangat jauh, ternyata aktivitas mask fishing di negeri ginseng juga ramai dibicarakan oleh kalangan siswa-siswi serta anak remaja pada umumnya. Mereka menilai mask fishing (ma-gi-kkun) ditujukan bagi pengguna TikTok yang merasa lebih keren ketika memasang masker kesehatan.
Tak berbeda jauh dengan yang sekarang mulai diikuti oleh TikTokers Indonesia. Para content creator memamerkan tampilan muka sewaktu memakai masker dan melepasnya sembari mengutarakan opininya tentang mask fishing. Walaupun tren ini tengah populer, tetapi tetap saja agak meresahkan bagi masyarakat yang lain.
Pasalnya tidak semua orang yang menutupi wajah menggunakan masker karena merasa tidak percaya diri tampil di publik apalagi mask fishing, tetapi karena ingin menjaga kesehatan dari polusi udara serta sudah menjadi kebiasaan sejak melawan pandemi covid-19.
Contoh saja di Jepang. Penggunaan masker kesehatan sudah menjadi habbit atau kebiasaan sehari-hari warga Jepang yang hendak melakukan beragam kegiatan. Di negara sakura, setiap penduduk yang mengidap flu diharuskan memakai masker agar tidak menulari sekitarnya.
Wah, semoga mask fishing hanya sekadar konten untuk bersenang-senang ya!
Jangan lupa untuk berkomentar dan beri kami masukan melalui media sosial Pintartekno di Instagram atau Tips Pintar Jualan on Facebook agar terus berkembang, sehingga mampu menyuguhkan artikel berkualitas sesuai kebutuhan readers. Yuk, baca artikel menarik lainnya di Pintarjualan.id seputar marketplace dari Anisa Juniardy. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi operation@tonjoo.id.
Telah diterbitkan & diperbarui: 06 Oktober 2022
Referensi:
âMask-Fishingâ: Students and Staff are Shocked by What Lies Behind the Mask – https://gehsecho.org/1330/uncategorized/mask-fishing-students-and-staff-are-shocked-by-what-lies-behind-the-mask/
What Is “Mask Fishing” on Tiktok? How Does It Affect Dating? – https://www.distractify.com/p/what-is-mask-fishing-tiktok