Mengenal Virtual RAM: Cara Kerja, Manfaat, dan Kekurangannya

Hanif 13 Oct 2023 6 Menit 1

Bahkan, merk RAM terbaik untuk PC gaming & laptopmemiliki kemampuan yang lebih cepat lagi!

Kecepatan transfer data memori penyimpanan (virtual RAM)

Pada ponsel, memori penyimpanan umumnya menggunakan teknologi eMMC atau UFS. Kecepatan transfer data memori penyimpanan lebih lambat daripada RAM asli.

Untuk eMMC 5.1, kecepatan transfer data dapat mencapai sekitar 250-300 MB/s untuk baca dan 125 MB/s untuk tulis.

Sementara itu, UFS 2.1 bisa mencapai kecepatan transfer data sekitar 800 MB/s untuk baca dan 200 MB/s untuk tulis. UFS 3.0 dan 3.1 lebih cepat lagi, dengan kecepatan transfer data mencapai 2.000 MB/s atau lebih, tergantung pada konfigurasi.

Dari perbandingan di atas, jelas bahwa kecepatan transfer data pada RAM ponsel umumnya jauh lebih cepat daripada kecepatan transfer data pada memori penyimpanan yang digunakan sebagai virtual RAM.

Hal serupa juga ditemui pada PC. Umumnya keepatan transfer data RAM DDR PC lebih cepat daripada virtual RAM.

Kecepatan transfer data untuk RAM DDR generasi terbaru, seperti DDR4 & DDR5, bisa berkisar antara 17 GB/s hingga 25 GB/s atau lebih.

Oleh karena itu, kinerja sistem umumnya lebih baik saat menggunakan RAM asli daripada virtual RAM. Penggunaan virtual RAM biasanya direkomendasikan sebagai solusi sementara untuk meningkatkan kapasitas memori saat RAM fisik mencapai batasnya.

Namun, jika Anda memerlukan kinerja yang lebih tinggi, sebaiknya pertimbangkan untuk meningkatkan kapasitas RAM asli.

Apa itu virtual ram

Akhir Kata

Dalam artikel ini, kita telah membahas tentang apa itu virtual RAM dan bagaimana teknologi ini bekerja. Selain itu, kita juga sudah mengulas fungsi dan keuntungan apa saja yang bisa didapatkan dengan menggunakan virtual RAM.

Tidak ketinggalan, perbandingan kecepatan antara RAM sebenarnya dan Virtual RAM juga kami hadirkan. Jadi, sekarang sudah tahukan kelebihan dan kekurangan penggunaan virtual RAM?

Menarik untuk disimak, bagaimana teknologi RAM dan Storage Disk berkembang. Dari sistem yang menggunakan Memory Disk hingga pergantian teknologi dari Hard disk ke SSD yang meniru RAM.

Semoga artikel ini membuat kalian memahami mengenai RAM dan Virtual RAM, baik pada ponsel pintar maupun komputer.

Sampai bertemu di artikel Pintarjualan berikutnya.


Baca juga artikel menarik seputar teknologi di Pintar Tekno yang terkait dengan Hardware, Memory, atau artikel lainnya dari Mufid Hanif. Untuk informasi lebih lanjut atau kebutuhan lainnya, kamu bisa menghubungi kami melalui admin@pintartekno.id.


Sumber:

  • What is Virtual RAM in a phone? Is it beneficial? – https://www.digitaltrends.com/mobile/virtual-ram-smartphone-explained/
  • Virtual RAM : Apa Fungsi, Kegunaan dan Cara Kerjanya? – https://kumparan.com/sitizulaecha12/virtual-ram-apa-fungsi-kegunaan-dan-cara-kerjanya-1yMKZnQcmqM
  • Mengenal Virtual RAM, Benarkah Bisa Dongkrak Performa Ponsel? – https://tekno.kompas.com/read/2022/06/14/11450027/mengenal-virtual-ram-benarkah-bisa-dongkrak-performa-ponsel-?page=all

Pages: 1 2 3Lihat Semua

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Hanif
Ditulis oleh

Hanif

hi, I'm a SEO content writer with interest on business, entrepreneur, digital marketing, and many more

1 Comments

  1. Avatar of Umar Abdul Aziz Umar Abdul Aziz says:

    Mantep banget ilmu nya bang Hanif, saya ngefans sama abang, terimakasih ilmu-ilmu yang diberikan. Mantap

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *