Aplikasi Perekam Suara Terbaik, Hasilkan Suara Jernih untuk Konten & Catatan

Hanif 18 Nov 2022 4 Menit 0

Salah satu kegunaan HP android yang cukup membantu adalah aplikasi perekam suara. Dengan aplikasi voice recorder, kebutuhan voice recording bisa terpenuhi dengan baik. Musisi bisa merekam ide inspirasi musik yang ada, sementara Jurnalis bisa merekam wawancara.

Jadi, cukup dengan perangkat smartphone, kamu tidak harus membeli alat voice recorder lagi. Berkat aplikasi voice recorder, kini menyimpan note, ide, dan lainnya bisa disimpan untuk didengarkan lagi.

Bahkan, beberapa memiliki fitur seperti menstabilkan suara dan mengurangi noise background, loh. Suara rekaman jadi jernih dan enak didengar.

Sebagai alternatif aplikasi perekam suara bawaan smartphone kamu, Ini dia daftar rekomendasi aplikasi voice recorder terbaik yang bisa kamu gunakan.

1. Dolby On

aplikasi perekam suara - dolby on

Sebelumnya sudah pernah dengan Dolby kan? Ya benar, Dolby adalah perusahaan Amerika yang memiliki fokus dalam audio. Selain banyak digunakan di speaker, kini Dolby juga membuat aplikasi untuk merekam suara di HP.

Dengan aplikasi Dolby On, kamu bisa mengubah smartphone mu menjadi sebuah alat perekam yang powerful. Mulai rekam lagu, instrumen, podcast, memo, ide, lirik, beat atau apapun itu, gunakan saja aplikasi ini.

Cukup dalam satu tap, mulai merekam tanpa ribet.

Dengan berbagai fitur dan teknologi layaknya studio efek otomatis. Mulai dari noise reduction, spasial audio, EQ, dan masih banyak lagi.

Aplikasi ini mampu menghadirkan kemudahan merekam suara di HP android tanpa mengorbankan kualitas audio terbaik.

Jadi, selain merekam, aplikasi ini juga bisa mengedit suara yang sudah direkam. ada berbagi efek audio dan vocal editor yang bisa kamu terapkan ke potongan audio layaknya memberi efek filter ke foto.

Dynamic EQ dari Dolby juga membuat suara terdengar mengagumkan pada tiap potongannya.

Tidak ketinggalan, fitur dasar seperti trim juga hadir untuk menyesuaikan durasi potongan audio sesuai kebutuhan.

Aplikasi ini juga mendukung penggunaan mic external. Gunakan mic favoritmu untuk mendapatkan hasil perekaman yang maksimal.

 

2. Easy Voice Recorder

aplikasi perekam suara - easy voice recorder

Gunakan aplikasi Easy Voice Recorder ini untuk kebuthan sehari-harimu. Apapun kebuthanmu aplikasi ini siap merekam suara melalui smartphone yang kamu gunakan.

Bagi siswa, kamu bisa merekam pelajaran dari guru dengan jelas, bahkan meskipun guru berbicara dari sudut kelas yang jauh sekalipun. kemudian, kembali rekaman untuk belajar sebelum ujian. Putar kembali dengan lebih cepat atau lebih lambat agar bisa mengerti pelajaran dengan lebih baik.

Tanpa ada batasan waktu, kamu bisa merekam hingga berjam-jam. Selain itu, ada opsi untuk meringkas/kompres audio, sehingga ukuran file tetap kecil

Untuk urusan bisnis, aplikasi ini bisa digunakan untuk merekam wawancara dan pertemuan dan membagikannya kepada kolega, melalui email ataupun pesan.

Bagi musisi, aplikasi ini juga bisa sangat berguna. Rekam inspirasi musik kapan pun dan dimanapun. Ada banyak pilihan untuk memperbaiki rekaman. Jadi kamu bisa mencoba ide baru, dan melakukan penyesuaian.

Tambahkan juga widget pintasan yang hadir di home screen, kamu bisa merekam dengan aplikasi ini dengan cepat tanpa perlu membuka menu aplikasi.

aplikasi perekam suara - easy voice recorder pro

Selain versi gratis, Easy Voice Recorder juga hadir dalam versi Pro. Dengan Easy Voice Recorder Pro, ada banyak fitur tambahan yang bisa kamu nikmati.

Upload hasil rekaman secara otomatis ke penyimpanan awan Google Drive, DropBox, atau Microsoft Onedrive. Rekam ke dalam format MP3, FLAC, atau AAC sebagai pilihan tambahan dari format yang ada di versi gratis.

Rekam dengan menggunakan Bluetooth. potong rekaman dan hilangkan bagian yang tidak dibutuhkan dengan mode edit. Ada juga fitur bonus seperti record in stereo, import file, skip silence, volume boost, custom bitrate, dan amsih banyak lagi.

3. ASR Voice

aplikasi perekam suara - asr voice recorder

Ingin merekam suara dengan bebas dan gratis?

Aplikasi ASR Voice recorder ini bisa kamu coba. Rekam percakapan meeting, memo, pelajaran, lagu dengan mudah menggunakan aplikasi ini.

Aplikasi perekam suara yang dikembangkan oleh NLL ini memiliki beberapa fitur yang memungkinkanmu merekam suara dengan berbagai format yang kamu inginkan. mulai dari MP3, WAV, OGG, FLAC, M4A, dan AMR.

Selain dukungan format file yang cukup banyak, bit rate yang digunakan untuk merekam juga bisa dipilih. kamu bisa menyesuaikan antara kualitas dengan ukuran file yang kamu butuhkah.

Aplikasi ASR Voice Recorder memiliki fitur grouping by tag/label dan menambahkan notes ketika mendengar/ merekam. kamu juga bisa mengganti folder file rekaman. Mengelola rekaman jadi lebih mudah.

Ada juga audio converter yang bisa mengubah format serta memotong file audio. Kemudian, ketika memutar kembali, kamu bisa mempercepat atau memperlambat pemutaran audio.

Dengan segala keunggulan tersebut, aplikasi ini cukup banyak digunakan untuk kebutuhan merekam suara di Smartphone.

4. Hi-Q MP3 Voice Recorder

aplikasi perekam suara - hi-q mp3 voide recorder

Aplikasi Hi-Q MP3 Perekam Suara membawa perekaman suara di smartphone ke level selanjutnya. Dilengkapi dengan banyak fitur yang memungkinkanmu untuk melakukan penyesuaian, aplikasi in unggul daripada aplikasi suara biasa.

Seperti namanya, aplikasi ini mampu merekam suara dalam mp3 dengan kualitas tinggi. Audio sampling hingga 44kHz, kualitas suara yang kamu rekam tanpa kompromi.

Selain format MP3, aplikasi ini juga mendukung format WAV, OGG, M4A, dan Flac.

Apapun yang kamu rekam, baik itu catatan pribadi, diskusi grup, latihan band, konser, kelas di sekolah, ceramah, atau apapun itu, selama kamu bisa mendengarnya maka aplikasi ini bisa merekamnya.

Cukup buka aplikasinya dan tap tombol merah untuk merekam, kamu sudah mulai merekam. mudah dan bisa diandalkan, kan?

Rekaman suara disimpan dalam bentuk MP3 secara real time. File nya cukup padat dan bisa diupload ke Dropbox ataupun Google Drive secara otomatis.

Ada juga widget yang akan menampilkan tombol merekam di home screen. Dengan menaruh pintasan ini, kamu bisa merekam dengan lebih cepat.

Butuh memindah file rekamannya ke PC? tenang saja, dengan WIFI transfer, memindahkan file ke komputer bisa melalui Wi-Fi yang tersedia maupun Wi-Fi hotspot dari HP. pindah file jadi praktis.

aplikasi perekam suara - hi-q mp3 voide recorder pro

Jika kamu menggunakan versi gratisnya, lama perekaman mencapai 10 menit tiap klip. jika kamu membutuhkan lebih, gunakan versi pronya, Hi-Q MP3 Voice Recorder.

 

5. Smart Recorder

aplikasi perekam suara - smart voice recorder

Aplikasi perekam suara pintar yang dikembangkan oleh SmartMob ini mampu membantumu untuk merekam suara dengan kualitas terbaik.

Salah satu fitur utamanya mampu membuat rekamanmu menghilangkan jeda diam dengan mudah. Jadi, misalnya kamu merekam wawancara dengan banyak jeda, aplikasi ini secara otomatis akan memotong jeda tersebut.

Kamu bisa mendengarkan suara wawancara dengan lebih baik. Ini juga akan memudahkanmu ketika akan menggunakan suara rekaman sebagai material konten.

Dengan fitur seperti microphone gain calibration tool, kamu bisa memastikan bahwa microphone HP mu memiliki input suara yang sesuai.

Dengan tampilan aplikasi ini yang nampak keren dan enak dilihat, kamu pasti senang menggunakan aplikasi ini.

Akhir Kata

Begitulah aplikasi perekam suara yang bisa kamu gunakan. Menurutmu, aplikasi voice recorder mana yang paling cocok untukmu?

Selain aplikasi di atas, banyak juga aplikasi perekam suara lain yang bisa kamu gunakan. Mungkin kamu punya rekomendasi aplikasi voice recorder lain? berikan di kolom komentar, ya.

 


Baca juga artikel menarik seputar teknologi di Pintar Tekno yang terkait dengan Aplikasi atau artikel lainnya dari Mufid Hanif. Untuk informasi lebih lanjut atau kebutuhan lainnya, kamu bisa menghubungi kami melalui admin@pintartekno.id.


Sumber:

  • Google Play
Bagikan ke:
Hanif
Ditulis oleh

Hanif

hi, I'm a SEO content writer with interest on business, entrepreneur, digital marketing, and many more

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *