Pabrikan Laptop asal Taiwan ini terkenal membuat laptop berkualitas dengan harga terbaik. Istilahnya, price to performance-nya dapet. Apa saja laptop Asus 7 jutaan yang worthed to buy?
Ada beberapa pertimbangan ketika membeli laptop. Salah satu pertimbangan utama adalah spesifikasi yang canggih supaya nyaman ketika dipakai, tidak ngadat, dan mampu menjalankan berbagai program sesuai kebutuhan.
Tapi ada juga nih yang memilih laptop berdasarkan fiturnya. Jangan khawatir, Laptop Asus menawarkan spesifikasi terbaik dengan fitur yang lengkap, seperti fingerprint dan numpad di banyak seri laptop terbarunya, kok.
Simak daftar di bawah untuk mengetahui rekomendasi laptop Asus 7 jutaan lebih lengkap.
1. ASUS VivoBook 14 A416JF
Sebelumnya, kami juga pernah membahas Asus Vivobook A416 di rekomendasi laptop Asus 4 Jutaan. Tetapi, konfigurasi dari laptop seri A416JF ini berbeda.
Asus VivoBook 14 seri A 416 hadir dalam beberapa konfigurasi. Pertama, mari kita bahas seri A416JF. Yang spesial dari versi 416 berekor “JF” ini adalah graphics card-nya.
Tidak seperti laptop lain di kelas 7 jutaan ke bawah yang graphics nya integrated, versi ini memiliki discrete graphics card.
Processor Intel Core i5 1035G1 yang bisa dipacu hingga 3.4 Ghz ini dipadu dengan graphics card berupa Nvidia MX 130 2GB.
Ketika idle dan menjalankan aktivitas yang tidak membutuhkan pemrosesan graphics yang berat, Intel UHD Graphics yang lebih hemat daya lah yang digunakan.
Baru ketika program berat seperti rendering, bermain game, atau desain grafis dijalankan, maka laptop akan secara otomatis menggunakan Nvidia MX 130. Dengan memory 2GB GDDR5 nya, pemrosesan grafis dan video yang berat bisa dilakukan dengan baik.
Sayangnya, jika kamu mendapatkan versi HDD, sangat dianjurkan untuk upgrade ke SSD untuk merasakan potensi performa maksimalnya.
Sebagai salah satu laptop Asus 7 jutaan yang paling mutakhir dan memiliki VGA diskrit, Laptop ini sangat direkomendasikan untuk gaming maupun editing grafis dan video.
Laptop ini bisa didapatkan dengan harga mulai dari Rp 7.999.000.-
2. Asus VivoBook 14 A416JA
Sama-sama berseri A416, laptop ini juga menggunakan processor Intel Core i5 1035G1. Namun, untuk seri akhiran JA ini tidak memiliki discrete graphic card. Jadi, laptop ini hanya mengandalkan integrated Graphics dari processornya.
Meski tidak memiliki Graphic Card Discrete, tetapi kapasitas RAM yang besar mampu menyumbang VRAM untuk Intel® UHD Graphics yang memadai.
Baca Juga
Sementara untuk storage nya juga memiliki opsi berupa SSD 256 GB dan HDD 1TB.
Untuk bisa merasakan performa maksimal ketika browsing file dan menjalankan program, direkomendasikan untuk menggunakan versi SSD.
Selain hadir dengan konfigurasi Processor Intel Core i5 generasi 10, laptop ini juga tersedia dengan varian lain yang menggunakan processor Intel Core i3.
Laptop Asus 7 jutaan ini tersedia dengan harga mulai dari Rp 7.600.000.
3. ASUS ExpertBook L1 L1400CDA
Seperti namanya, Asus seri ini ditujukan untuk para pakar, tapi mahasiswa juga boleh pakai, kok. Tidak seperti desain laptop pada umumnya, laptop ini memiliki desain engsel yang spesial.
Desain engsel yang mengangkat sisi keyboard laptop, ergonomi mengetik jadi lebih baik dan nyaman. Selain itu, airflow di bawah laptop juga menjadi lebih lega.
Selain desain yang ciamik, laptop ini memiliki dalaman yang tidak bisa diremehkan. Menggunakan AMD Ryzen 5 3500 yang sanggup dipacu hingga 3,75 Ghz Boost, program desain maupun gaming sanggup dilibas oleh laptop ini.
Makannya, laptop Asus 7 jutaan ini cicik untuk keperluan bisnis. Laptop ini bisa didapatkan dengan harga Rp 7.899.000.
4. ASUS VivoBook 14 M415DA
Sama-sama menggunakan processor besutan AMD dengan seri Ryzen, laptop Asus 7 jutaan ini tidak bisa diremehkan untuk menjalankan program berat maupun gaming.
Hadir dengan beberapa konfigurasi processor, Ryzen 3 3250U dan Ryzen 5 3500U pembeli bisa leluasa menyesuaikan spesifikasi dengan budget dan kebutuhan.
RAM nya yang sudah 8 GB DDR4 memungkinakn aktivitas multitasking, seperti membuka banyak tab maupun membuka banyak program sekaligus jadi lebih lancar.
Menjalankan program berat yang membutuhkan RAM besar pun juga bukan maslah. Berkat RAM yang besar ini, AMD Radeon Vega 8 sebagai integrated graphics nya juga memiliki VRAM yang cukup besar.
Di marketplace, laptop ini tersedia dengan harga mulai dari Rp 6.695.000
5. Asus VivoBook 15 X505ZA
Lagi-lagi berprosesor AMD Ryzen, kali ini laptop Asus 7 jutaan yang satu ini memiliki ukuran layar 15 inch. Dengan ukuran layar yang lebih lega ini, aktivitas seperti desain maupun edit video bisa dilakukan dengan lebih leluasa.
...