Pilihan laptop Asus untuk editing multimedia 2024 semakin menantang.
Kebutuhan editing video, foto, dan audio yang dituntut untuk serba cepat membutuhkan hardware dengan kemampuan pemrosesan tinggi.
Apalagi software pengolahan video seperti Adobe Premiere dikenal membutuhkan VRAM yang besar. Selain processor dan GPU, layar dengan warna yang akurat serta kemampuan audio juga menjadi perhatian bagi para multimedia experts.
Apa saja rekomendasi laptop Asus untuk editing multimedia terbaik 2024?
Berikut laptop Asus dengan spesifikasi tinggi dari berbagai seri yang cocok untuk kebutuhan editing video, 3D, hingga animasi. Mulai dari yang paling canggih, ya.
1. ASUS ProArt StudioBook 15 Mobile Workstation H500GV
Spesifikasi ASUS ProArt StudioBook 15 Mobile Workstation H500GV-HC034R
- Display: 15.6 Inch 4K UHD
- Processor: Intel Core i7-9750H
- Grafis: NVIDIA GeForce RTX 2060 6GB
- Memory: 16GB DDR4
- Storage: 512GB
- Sistem Operasi: Windows 10 Pro for Workstations
- Harga: Rp32.999.000.-
Laptop Asus seri ProArt StudioBook dengan seri H500GV ini siap untuk menjalankan berbagai software edit video. Dibekali dengan hardware yang kencang, proses rendering bisa berlangsung lebih cepat.
Menggunakan Processor Intel Core i7-9750H yang dipadukan dengan VGA Nvidia GeForce RTX 2060 6GB, laptop ini siap menjalankan berbagai keperluan editing video sampai render 3D.
Laptop Asus untuk editing multimedia ini bisa didapatkan dengan harga Rp 32.999.000. Jika spesifikasi di atas masih dirasa kurng, tersedia versi lebih tinggi, kok.
2. Asus Vivobook Pro 16X OLED K6604JV
Spesifikasi Asus Vivobook Pro 16X OLED K6604JV-OLEDS912
- Display: 16.0-inch 3.2K (3200 x 2000) OLED, 120 Hz
- Processor: Intel Core i9-13980HX
- Grafis: NVIDIA GeForce RTX 4060, 8 GB GDDR5
- Memory: 16 GB DDR5 SO-DIMM
- Storage: 1TB M.2 NVMe PCIe 4.0 Performance SSD
- Sistem Operasi: Windows 11 Home + Office Home and Student 2021
- Harga: Rp28.999.000.-
Bagi yang sering harus mengedit video dengan cepat, laptop Asus Vivobook Pro ini bisa menjadi pilihan. Sudah menggunakan layar OLED 16 inch dengan resolusi 3.2 K dan refresh rate 120 Hz, mengedit video dengan resolusi tinggi pun masih bisa dilakukan.
Processornya menggunakan Intel Core i9-13980HX yang merupakan chip terbaru dari Intel, masih fresh dan hangat dari foundry. Processor ini mampu di-boost hingga 5.0 GHz untuk kinerja cepat.
Sementara kartu grafisnya menggunakan NVIDIA GeForce RTX 4060 dengan memori 8GB GDDR6 yang siap mendukung proses rendering 3D sekalipun.
Meski memiliki hardware yang tergolong sangar, Asus membekali sistem pendinginan Asus IceCool Pro yang memastikan laptop tetap dalam suhu operasional dan hening selama digunakan. Kinerja stabil meski digunakan untuk edit video lama sekalipun.
3. ASUS Zenbook Duo UX482EG
Baca Juga
Spesifikasi Zenbook Duo UX482EG-KA751IPS
- Display: Touch screen, 14.0-inch, -, FHD (1920 x 1080) 16:9, IPS-level Panel, Anti-glare display, LED Backlit, 400nits, sRGB: 100%, Pantone Validated, Screen-to-body ratio: 93 %, With stylus support
- Processor: Intel Core i7-1165G7
- Grafis: Intel Iris Xe Graphics, NVIDIA GeForce MX450, 2GB GDDR6
- Memory: 16GB LPDDR4X on board
- Storage: 512GB M.2 NVMe PCIe 3.0 SSD
- Sistem Operasi: Windows 10 Home+Office Home Student 2019
- Harga: Rp 25.749.000.-
Rasakan kemudahan mengedit video dengan dua layar dengan menggunakan Asus Zenbook Pro Duo UX482EG. Laptop seri premium yang sangat berkelas ini cocok untuk editing video dan design grafis.
Selain layar utama, ada satu lagi layar yang ada di dekat keyboard. Dua layar Touchscreen nya mampu menghadirkan jalan pintas yang membuat proses editing video bisa berlangsung lebih sat-set.
Tidak hanya kemudahan mengedit, proses menderingnya juga cepat berkat kombinasi Processor intel Core i5 1135G7 dan GPU MX450 2GB GDDDR6.
Dapatkan laptop Asus untuk editing dengan seri dan konfigurasi spesifikasi seperti di atas ini hadir dengan harga Rp 25.749.000.-. Dengan Spesifikasi dan fitur yang ditawarkan, Asus Zenbook Duo ini cocok banget untuk kamu yang sering edit video di lapangan.
4. Asus ROG Zephyrus G15 GA503RM
Spesifikasi ASUS ROG Zephyrus G15 GA503RM-R936G6G-O
- Display: 15.6 inch IPS, 2560 x 1440, WQHD 165Hz
- Processor: AMD Ryzen 9 6900HS
- Grafis: NVIDIA GeForce RTX 3060, 6GB GDDR6
- Memory: 15 GB DDR5-4800
- Storage: 1TB SSD
- Sistem Operasi:
- Windows 11 Home + Office Home and Student 2021
- Harga: Rp 23.499.000.-
Selain untuk bermain game, laptop dengan hardware yang kuat ini juga cocok digunakan untuk menjalankan berbagai software multimedia yang berat.
Processor AMD Ryzen 9 dan graphics card NVIDIA GeForce RTX 3060 memiliki keandalan untuk menjalankan software seperti Adobe Premier dan software editing video lainnya.
Dipadukan dengan layar resolusi QHD yang memiliki refresh rate 165Hz, mengedit video dengan resolusi besar bukan masalah lagi.
Soal desain dan portabilitas, laptop ini juga tergolong oke dengan bobot 1,9 kg dan ketebalan 1,99 cm. Konstruksinya yang stylish dengan efek prismatic film juga membuat laptop ini tampil menawan.
5. ASUS Zenbook 14 OLED UX3405
Spesifikasi Asus Zenbook 14 OLED UX3405MA-OLEDS511
- Display: Non-touch screen 14.0-inch 3K (2880 x 1800) OLED, 120Hz refresh rate, 400nits, 100% DCI-P3, Glossy display
- Processor: Intel Core Ultra 5 Processor 125H
- Grafis: Intel Arc Graphics
- Memory: 16GB LPDDR5X on board
- Storage: 1TB M.2 NVMe PCIe 4.0 SSD
- Sistem Operasi: Windows 11 Home – Microsoft Office Home & Student 2021
- Harga: Rp18.099.000.-
Laptop yang didapuk sebagai laptop ideal untuk content creator ini cocok buat kamu yang sering editing menggunakan canva atau perlu edit foto untuk konten.
Processor yang disematkan di laptop ini adalah Intel Core Ultra 5 125H yang mampu di-boost hingga 4,5 Ghz. Processor ini juga sudah mendukung Intel AI Boost NPU. Masih belum puas juga? Tersedia juga versi yang lebih tinggi dengan Intel Core Ultra 7 155H dengan selisih harga dua hingga tiga jutaan.