Google Pixel Fold Notepad Diperkirakan Rilis Maret, Ini Prediksi Harganya

Hanif 11 Oct 2022 4 Menit 0

Selain Samsung Galaxy Fold Z dan Oppo Find Z, kompetisi di pasar Smartphone lipat akan semakin panas. Rumor mengenai Google Pixel Fold semakin kencang.

Apa saja bocoran mengenai Ponsel lipat dari Google ini? Laporan mengenai produksi, nama, dan harga dari Google Pixel Fold banyak beredar. Berikut bocoran yang terkuak sejak 6 Oktober 2022.

Tanggal Rilis Google Pixel Fold

Banyak yang berspekulasi kalau Google akan secara resmi mengumumkan Pixel Fold ketika peluncuran Google Pixel 7. Tetapi, ternyata hal tersebut tidak terjadi.

Informasi sebelumnya dari Ross Young bahwa Ponsel Lipat dari Google akan diumumkan di Q4 2022 ternyata belum terbukti.

Terlebih lagi, setelah laporan dari Ross Young ada lagi agensi publikasi Korea dengan nama The Elec melaporkan bahwa Google tidak memiliki rencana untuk menyibak Pixel Fold di Q4 2022 ini.

google pixel fold notepad - desain - sumber ustpo

credit: ustpo

Kemungkinan besar Pixel Fold kemungkinan besar diundur hingga 2023. Ini diperkuat dengan statement Ross Young bahwa Google Fold akan diproduksi dalam 4 bulan lagi, dan diluncurkan ke publik di bulan Maret.

4 months till the foldable Pixel smartphone starts panel production. Are you excited? I am assuming it will launch in March.

— Ross Young (@DSCCRoss) September 6, 2022

Hal senada juga diungkapkan oleh kanal berita PhoneArena. Dikabarkan bahwa Pixel Phone ini akan menjadi kompetitor Samsung Galaxy Z Fold 4.

Harga Google Pixel Fold, di bawah Galaxy Z Fold

Salah satu orang dalam yang membocorkan harga Google Pixel Fold, 9to5Google, menyebutkan bahwa Google menarget harga Pixel Fold untuk di bawah harga kompetitor. Galaxy Z Fold 3 yang akan menjadi kompetitor terbesar dari ponsel ini dijual dengan harga $1799.

google pixel fold notepad

credit: Android Central

Sementara rumor yang beredar menyebutkan bahwa Google Pixel Fold akan dijual dengan harga $1400, yang kalau dirupiahkan sekitar Rp 21.500.000.

Jadi, Galaxy Fold kemungkinan akan dijual dengan rentang antara 20 juta hingga 27 juta Rupiah.

Nama untuk Google Foldable Phone: Google Pixel Notepad

Google belum mengumumkan nama yang akan menjadi smartphone lipat pertamanya ini. Tetapi, ada banyak spekulasi mengenai nama ponsel smartphone lipat besutan Google ini.

Beberapa sumber santer menyebutkan kalau namanya akan menjadi “Google Passport“, “Google Logbook“, Dan bocoran terbaru menyebutkan “Pixel Notepad“.

Menurut penjabaran 9to5Google, Pixel Notepad ini akan memiliki codename Passport. Selain ponsel lipat yang dibuka secara horizontal, Google juga dikabarkan mengembangkan Ponsel lipat yang terbuka secara vertikal. Ponsel yang ini memiliki codename Jumbo Jack Cheeseburger.

Desain Google Pixel Fold

Banyak prediksi memperkirakan kalau Google Pixel Fold akan memiliki bentuk seperti Galaxy Fold Z 4 dan Oppo Find N. Tentunya, Google juga akan memberikan keunikan tersendiri.

DSCC sebelumnya membocorkan kalau ukuran layar Google Pixel Fold kemungkinan akan menggunakan layar 7,6 inch dengan layar ultra-thin glass, tidak jauh berbeda dengan Galaxy Z Fold 3.

Namun, rumor tersebut dipatahkan karena kabarnya Google melakukan cancel order dan kembali ke penyesuaian desain.

Bocoran terbaru dari DSCC menunjukkan bahwa kali ini, Pixel Fold akan memiliki “layar lipat berukuran serupa” dengan Galaxy Z Fold 4, yang memiliki layar ukuran 7,6 inci dan rasio aspek 21,6:18.

Sedangkan untuk cover display, Ross Young dari DSCC mengklaim bahwa Pixel Fold Notepad akan memiliki layar luar berukuran 5,8 inci dengan rasio aspek yang lebih lebar daripada layar Z Fold 4 yang berukuran 6,2 inci yang lebih tipis.

google pixel fold notepad 3

credit: Android Central

Sumber lain dari Weibo, Digital Chat Station, membocorkan kalau layar Google Fold lebih mendekati ke Oppo Find N. Layar ini memiliki rasio yang berbentuk lebih persegi daripada Z Fold Series.

Senada dengan bocoran di atas, 9t05Google menyampaikan kalau sebelumnya di animasi dari Android 12L menunjukkan sebuah Ponsel Lipat berbentuk persegi, alih-alih persegi panjang. Animasi ini bisa saja menunjukkan bahwa Google sebenarnya sedang menggodok ponsel lipat dengan layar persegi, meski ini bukan bukti yang definitif.

Digital Chat Station melanjutkan bocorannya, bahwa Pixel Fold akan menggunakan layar penuh tanpa ada notch untuk kamera. Google akan menggunakan teknologi “Ultra Micro Hole Camera” yang diletakkan di frame ponsel. Jadi, Pixel Fold Notepad ini kemungkinannya akan memiliki tampilan yang mulus dan minimalis.

Spesifikasi Google Pixel Fold

Terlalu dini untuk menerka processor apa yang akan disematkan pada Google Fold ini nantinya. Beberapa spekulasi menyebutkan kalau Google Pixel Notepad ini nantinya akan menggunakan google Tensor seperti yang digunakan Pixel 7.

Namun, bocoran lain menyebutkan kalau ada kemungkinan besar ponsel ini nantinya akan menggunakan SoC Google Tensor terbaru dengan codename “Cloudripper“. Chip ini direncanakan untuk rilis pada 2023.

Jika merunut harganya yang ada di kelas premium, kemungkinan besar Google akan menggunakan kapasitas RAM hingga 12 GB.

Layarnya akan menggunakan Resolusi yang sama, QHD+ dengan 120Hz refresh rate. Ini masih spekulasi, tetapi ini adalah spesifikasi minimum yang bisa ditarik dari harga ponsel.

Beralih ke kamera, Seperti yang sudah disebutkan di atas, Google akan menggunakan teknologi kamera selfie yang tidak terlihat, “Ultra Micro Hole Camera” dengan resolusi 12 MP.

Sementara kamera depannya diperkirakan akan mengguankan kamera yang sama dengan Pixel 7 Pro, yaitu 50 Mp kamera utama, 12 MP ultrawide dan 48 lensa telefoto.

google pixel fold notepad 2

credit: Android Central

Akhir Kata

Begitulah spekulasi dan bocoran mengenai Google Pixel Fold. Sebenarnya belum ada informasi resmi mengenai ponsel ini, namun bocoran dari vendor terkadang cukup akurat.

Bagaimana, apakah Google Pixel Fold Notepad ini bisa bersaing di pasaran? Kapankah Google Pixel Fold akan masuk ke Indonesia? Terlalu dini untuk memperkirakan apa yang dirilis Google pada Maret 2023.


Kamu bisa meninggalkan komentar dan memberikan masukan melalui kolom komentar. Yuk, baca artikel menarik lainnya di pintarjuaan.id seputar Gadget atau artikel lainnya dari Hanif Mufid. Untuk informasi lebih lanjut atau ada keperluan sesuatu silahkan hubungi kami via admin@pintartekno.id
Telah diperbaharui: 11 Oktober 2022


Referensi:

  • Android Central, Google Pixel Fold: Everything we know about the Pixel Notepad Foldable – https://www.androidcentral.com/google-pixel-fold
  • Phone Arena, Google Pixel Fold Release Date, Price, Features, and News – https://www.phonearena.com/google-pixel-fold-release-date-price-features-news
Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Hanif
Ditulis oleh

Hanif

hi, I'm a SEO content writer with interest on business, entrepreneur, digital marketing, and many more

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *